Polres Konawe Laksanakan Apel Gelar Pasukan Operasi Keselamatan Anoa-2023
KONAWE – Kepolisian Resor Konawe melaksanakan apel Gelar Pasukan Operasi Keselamatan Anoa-2023 yang berlangsung di Halaman Mapolres Konawe, Selasa (07/02/2023) pukul 08.00 wita
Peserta apel terdiri 1 pleton TNI, 1 pleton Sat Sampta, 1 pleton Sat Lantas, 1 pleton gabungan SatReskrim dan sar Res Narkoba, 1 pleton Sat Pol PP, 1 pleton Dishub dan 1 pleton BPBD.
Waka Polres Konawe Kompol Alwi, S.Ag selaku pimpinan apel gelar pasukan mengatakan operasi keselamatan tersebut bertujuan untuk memelihara keamanan, keselamatan, kelancaran dan ketertiban berlalu lintas.
Selain itu juga, kata Waka Polres Konawe menjelaskan bahwa operasi tersebut untuk meningkatkan kualitas keselamatan dan menurunkan tingkat fatalitas korban laka lantas termasuk membudayakan tertib berlalulintas, serta meningkatkan kualitas pelayanan kepada publik.
“Untuk operasi keselamatan tersebut kita harus wujudkan prioritas keselamatan serta memberikan edukasi kepada masyarakat pengendara demi menciptakan kamseltibcar lantas,” kata Kompol Alwi, S.Ag.
Dalam apel gelar pasukan kali ini ditandai dengan penyematan pita kepada petugas gabungan yang terdiri dari petugas kepolisian, TNI, Dishub dan Sat Pol PP
Kegiatan tersebut dihadiri oleh Sekda Konawe Dr. Ferdinan Safan, Pabung Kodim 1417 Kendari wilayah Kab. Konawe Letkol Letkol Infantri Azwar DinataKadis Perhubungan Kab. Konawe, Kasat Pol PP, Kepala Kejaksaan Negeri Konawe, Ketua Pengadilan Negeri Unaaha, perwakilan Jasaraharja, perwakilan Dinas Kesehatan Kab. Konawe, perwakilan BPBD Kab. Konawe, dan perwakilan Dinas PUPR Kab. Konawe.
Laporan: Jaspin