Sah! Hery Asiku Terpilih Jadi Ketua DPD Golkar Sultra
Kendari – Musyawarah Daerah (MUSDA) Ke-X yang berlangsung di salah satu hotel di Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra), akhirnya berakhir, Rabu (11/3/2020).
Hery Asiku yang maju sebagai calon ketua DPD Golkar Sultra, akhirnya terpilih secara aklamasi.
Setelah resmi terpilih menjadi ketua DPD Golkar Sultra, Hery Asiku mengucapkan terima kasih kepada pihak yang berkontribusi dan memberikannya amanah untuk memimpin Golkar di bumi anoa.
“Saya berharap kepada seluruh kader tetap menjaga kekompakan dan ikut serta membesarkan bersama-sama partai ini. Amanah ini dan kepercayaan kader yang telah memilih saya sebagai ketua dan saya akan wujudkan kejayaan golkar di sultra,” ujar Hery, Rabu (11/3/2020).
Untuk diketahui, pada Musda Golkar tersebut awalnya ada beberapa nama yang mendaftarkan diri mencalonkan ketua DPD Golkar.
Beberapa diantaranya yaitu Bupati Konawe Selatan Surunudin Dangga, Ketua DPD II Golkar Konawe Selatan Irham Kalenggo, Bupati Buton La Bakry, Bupati Wakatobi Arhawi, Rusmin Abdul Ghani, Abdul Rahman Farisi, dan Haris Andi Surahman.
Laporan. Abul Musafar
Editor. Wayan Sukanta