Kakek Usia 100 Tahun Asal Konsel Dilaporkan Hilang Saat Masuk Hutan
Konawe Selatan – Seorang pria yang sudah berusia 100 tahun asal Desa Lambusa, Kecamatan Konda, Kabupaten Konawe Selatan (Konsel), Sulawesi Tenggara, dilaporkan hilang saat menuju ke sebuah hutan, Minggu (3/5/2020).
Kepala Basarnas Kendari, Aris Sofingi, mengatakan identitas korban diketahui bernama Sadi, dilaporkan hilang sejak Sabtu (2/5/2020).
“Kami menerima informasi bahwa ada seorang kakek yang dilaporkan hilang oleh cucunya. Dalam keterangannya, korban meninggalkan rumah pada pukul 07.30 Wita menuju ke arah hutan yang terdapat di Desa Lambusa,” ujar Aris dalam keterangan tertulisnya yang diterima Sultra News, Minggu (3/5/2020).
Informasi yang diperoleh Basarnas, korban diketahui memiliki kebiasaan meninggalkan rumah ke tempat pakan ternak sapi yang berjarak 500 meter.
“Korban dikabarkan sudah pikun dan memang kebiasaanya keluar rumah tanpa sepengetahuan keluarganya. Tetapi lokasinya pergi selalu di tempat makan sapi di dekat hutan. Namun saat dicari korban tidak ditemukan dilokasi itu hingga sekarang oleh keluarganya,” terangnya.
Mendapat laporan tersebut, Aris mengerahkan personel tim rescue Basarnas untuk melakukan proses pencarian terhadap korban di dalam hutan.
“Pada proses pencarian itu melibatkan unsur SAR gabungan yang terdiri dari, Polisi, TNI dan warga setempat,” jelas Aris. (SN)