Membludak! Positif Corona di Sultra Bertambah 91 Kasus Baru, Total 167 Orang
Kendari – Angka laporan kasus Covid-19 di wilayah Sulawesi Tenggara (Sultra), mengalami peningkatan sangat drastis, Rabu (13/5/2020).
Juru bicara Satgas Penanganan Covid-19 Sultra, dr Rabiul Awal, mengatakan terdapat penambahan kasus positif baru sebanyak 91 orang.
Dengan adanya penambahan kasus baru itu, total angka pasien terkonfirmasi positif di Sultra menjadi 167 orang.
[feed url=”https://sultranews.co.id/” number=”3″]
“Dari 91 kasus positif baru itu diantaranya, Bombana 60 orang yang mana 59 dengan riwayat perjalanan KM Dorolonda dan 1 lagi Poradis. Untuk kota Kendari 14 orang, Wakatobi 6, Konawe 4, Konawe Selatan 3, Kolaka Timur 2, Kolaka Utara 1 dan 1 dari luar wilayah Sultra yang berasal dari Menui,” ujar dr Rabiul Awal dalam keterangan persnya, Rabu (13/5/2020).
Sementara itu, 1 Pasien Dalam Pengawasan (PDP) asal Kolaka Utara (Kolut) yang sebelumnya meninggal dunia, hasil swabnya telah keluar dan dinyatakan positif Covid-19.
“Dengan keluarnha hasil swab PDP asal Kolut ini, dia masuk ke dalam daftar positif yang 91 orang hari ini,” jelasnya. (SN)
[feed url=”https://sultranews.co.id/tag/virus-corona/” number=”3″]