Akibat Jalan Licin, Truk Bermuatan Minyak di Konawe Terbalik
KONAWE– Sebuah mobil truk milik PT. Utama Agrindo Mas (UAM) yang bermuatan tangki minyak mengalami kecelakaan akibat jalan yang licin usai diguyur hujan di Jalan Poros Kendari – Kolaka tepatnya di Desa Laloumera, Kecamatan Besulutu, Kabupaten Konawe, pada Kamis 10 Juni 2021, sekitar pukul 14.00 Wita.
Menurut keterangan saksi Yamin, mobil truk tersebut melaju dengan kecepatan tinggi sehingga truk hilang kendali hingga tersungkur ke kiri.
“Iya terpeleset karena kecepatan tinggi dan terlalu menikung baru kan hujan jadi jalan licin,” ujar dia saat hendak melintasi jalan tersebut.
Pantauan sultranews.co.id nampaknya mobil tersebut menutupi sebagian jalan, sehingga arus lalu lintas di jalan tersebut agak mengalami kemacetan.
Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini, namun pihak kepolisian mengetahui hal itu langsung bergegas menuju lokasi untuk berupaya mengarahkan arus lalu lintas agar tidak terjadi kemacetan.
Laporan : Deri Periansyah
Editor : Muhammad Alpriyasin