Antisipasi Cuaca Ekstrim, Polsek KP3 Kolaka Tumbangkan Pohon-pohon Besar

waktu baca 1 menit
Anggota Polsek KP3 Pelabuhan sedang menebang pohon tua

sultranews.net – Memasuki musim penghujan dan kerap disertai angin kencang yang terjadi di Kabupaten Kolaka beberapa hari terakhir, Polsek Kesatuan Pelaksanaan Pengamanan Pelabuhan (KP3) Kolaka, melakukan peremajaan pepohonan yang dianggap bisa tumbang dihantam angin.

Pohon yang telah berusia tua dipinggir jalan sekitar polsek ditebang dan ditanami bibit pohon baru. Peremajaan dimaksudkan untuk mencegah adanya peristiwa yang tidak diinginkan akibat pohon tumbang. Pekerjaan penebangan pohon dilakukan secara gotong royong dengan melibatkan beberapa instansi.

“Kegiatan ini agar kiranya langkah tersebut dapat mengantisipasi kemungkinan buruk yang dapat menimpa pengendara maupun pejalan kaki,” kata Kapolsek KP3 Ipda Maharani, Senin (06/01/2020).

Menuut Maharani, penebangan beberapa pohon di sekitar polsek dikarenakan kawasan tersebut adalah jalur utama yang dialui kendaraan truk muatan berat serta pejalan kaki, yang kerap keluar masuk pelabuhan penyebrangan Kolaka. Disamping itu usia pohon-pohon tersebut telah menua.

“Kita lakukan secara gotong royong. Kita tebang dan kita tanam pohon baru. Karena ini juga merupakan, sumbangan oksigen buat kehidupan kita, makanya tidak saja ditebang melainkan ditanam kembali dengan pohon baru,” katanya.

Bencana alam berupa angin kencang memang beberapa saat terakhir terjadi di Sulawesi Tenggara. Ada beberapa wilayah yang dihantam angin kencang dengan merobohkan rumah-rumah warga. Diantaranya Bombana, Wakatobi, Kolaka Utara dan Konawe Utara.

Laporan. Wayan Sukanta