Banjir di Konut Berangsur Surut, Basarnas Masih Bersiaga
Konawe Utara – Banjir yang merendam sebagian rumah warga di Desa Puwanggudu, Kecamatan Asera, Kabupaten Konawe Utara (Konut), Sulawesi Tenggara, kini berangsur surut, Senin (22/6/2020).
Meski demikian, tim Basarnas Kendari masih bersiaga di lokasi banjir untuk melakukan proses evakuasi.
Kepala Basarnas Kendari, Aris Sofingi mengatakan, berdasarkan pemantauan di lokasi debet ketinggian air kini telah surut dengan tinggian mencapai 10 Centi meter (Cm) hingga 1 meter.
“Pemantauan saat ini air berangsur surut, jalan utama sudah mulai kelihatan karena posisinya lebih tinggi dari pemukiman warga,” ujar Aris dalam keterangan tertulisnya yang diterima Sultra News, Senin (22/6/2020).
Sebelumnya, sebanyak 102 Kepala Keluarga (KK) dievakuasi yang menjadi korban terdampak banjir di Desa Puwanggudu, Kecamatan Asera.
“Ada sekitar 34 KK yang masih bertahan karena rumah panggung. Namun hingga kini, Basarnas dan tim SAR lainnya masih berada di lokasi untuk bersiaga banjir,” jelasnya. (SN)
[feed url=”https://sultranews.co.id/category/peristiwa/” number=”5″]