Brimob Perbaiki Drainase dan Jalan Rusak di Baruga, Kini Pengendara Tidak Was-was Lagi
Kendari – Puluhan personel Satuan Brimob Polda Sulawesi Tenggara (Sultra), melakukan perbaikan di jalan poros Baruga-Konda, Kota Kendari, pada Senin (1/6/2020).
Jalan yang berada dekat dengan SMA 5 Baruga itu dilakukan perbaikan karena mengalami kerusakan parah dan kerap terjadi banjir.
Selain itu, saluran drainase yang terdapat di sekitar jalan tersebut telah tertutup material tanah hingga banjir kerap terjadi.
Namun kini kondisinya telah normal kembali, setelah beberapa jalan yang berlubang dan drainase diperbaiki oleh personel Brimob.
“Ini merupakan salah satu akses utama yang harus dinormalkan kembali agar arus lalu lintas lancar. Sebab sebelumnya, akibat jalan berlubang dan drainase yang sudah buntu kerap terjadi banjir di titik tersebut,” ujar Dansat Brimob, Kombes Pol Adarma Sinaga melalui Wadanyon A Pelopor, AKP Asri Diyni, Minggu (1/6/2020).
Berkat aksi personel Brimob, jalan tersebut kini tidak rawan banjir lagi. Sebab, sejlah lubang dan saluran drainase yang tersumbat telah normal kembali.
“Kita berharap para pengendara yang melintas di jalur ini tidak merasa kawatir lagi dengan jalan yang rusak. Karena ini untuk kepentingan umum, maka kita turun langsung memperbaiki jalan tersebut,” kata Asri. (SN)