Desa Cantik di Konawe Resmi di Launching, Kelurahan Toriki Tuai Pujian dari BPS RI

waktu baca 1 menit
Ketgam: Suasana Launching Desa Cantik di Kelurahan Toriki Kecamatan Anggaberi Kabupaten Konawe, Senin 20 Juni 2022.

KONAWE – Kelurahan Toriki Kecamatan Anggaberi, Kabupaten Konawe, Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra), terpilih sebagai Desa/Kelurahan Cinta Statistik (Cantik) oleh Badan Pusat Statistik (BPS) Republik Indonesia.

Hari ini Senin (20/6/2022), Rombongan BPS RI yang dipimpin langsung Deputi Bidang Statistik, Distribusi dan Jasa, Setianto, SE, M.Si, melakukan kunjungan kerja di Kelurahan Toriki dalam rangka kegiatan Launching Desa Cantik.

Dari Pantauan awak media, kegiatan tersebut dihadiri oleh Kepala BPS Provinsi Sulawesi Tenggara Agnes Widiastuti, S.Si.,ME, Sekretaris Daerah (Sekda) Dr. Ferdinand Sapan, SP, MH, Kepala BPS Konawe Sultriawati Efendy, SP, MS bersama Kepala BPS kabupaten/kota se-Sultra.

Turut hadir Kapolres Konawe AKBP Wasis Santoso, S.IK, Kasi Intelijen Kejari Konawe Aguslan, SH, Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkup Pemda Konawe, Camat, Lurah dan Kepala Desa dan tamu undangan lainnya.

Untuk diketahui, Kabupaten Konawe terpilih menjadi tempat launching Desa Cantik karena sudah pencanangan Satu Data Indonesia (SDI). Selain itu, Konawe juga telah menggunakan perencanaan, evaluasi, dan kebijakan berdasarkan data atau berbasis data. Sedangkan Kelurahan Toriki dipilih sebagai pusat launching Desa Cantik karena sudah berbasis data.

Laporan: Jaspin