Dua Kepala Dinas dan Pejabat Administrator Serta Pengawas di Rotasi

waktu baca 2 menit
Sekda Konawe Ferdinand Sapan, saat melantik sejumlah pejabat pimpinan tinggi pratama, pejabat administrator, dan pengawas lingkup Kabupaten Konawe, Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra), Selasa (30/8/2022). Foto Ist

KONAWE – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) menggelar Pelantikan dan Pengambilan sumpah jabatan pimpinan tinggi Pratama, pejabat administrator, dan pengawas lingkup Kabupaten Konawe, Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra), Selasa (30/8/2022).

Kegiatan tersebut dihadiri langsung oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Konawe Ferdinand Sapan dan seluruh Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkup Pemkab Konawe.

Bupati Konawe Kery Saiful Konggoasa melalui Sekretaris Daerah (Sekda) Konawe Ferdinand Sapan melakukan pelantikan kepada Muhamad Akbar yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Dinas (Kadis) Ketahanan Pangan (Ketapang) kini menjadi asisten ekonomi dan pembangunan atau asisten dua, dan sebaliknya Taharudin Saranani yang sebelumnya menjabat sebagai asisten ekonomi dan pembangunan kini menjabat sebagai Kadis Ketapang.

Selanjutnya, Ferdinand juga melantik Jahiyuddin menjadi Kepala Dinas Pariwisata dan Olahraga (Dispora) yang sebelumnya menduduki jabatan sebagai Kadis Perindustrian dan Perdagangan, koperasi (Perindagkop).

Sedangkan Arniwati Abunawas yang menjabat sebagai Kadis Perpustakaan, Arsip, dan Dokumentasi, kini dilantik menjadi staf bagian hukum Sekretariat Daerah, sedangkan Musakir Alkifli yang jabatan lamanya sebagai Sekretaris Dinas Tanaman Pangan Holtikultura dan Perkebunan kini menjabat sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Kadis Perpustakaan, Arsip, dan Dokumentasi.

Mahrup Isak juga dilantik menjadi staf bagian hukum Sekretariat Daerah yang dimana sebelumnya menjabat sebagai Kadis Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (P3A), dan Suparjo menjabat sebagai Kadis P3A yang dulunya menjabat sebagai inspektur wilayah pada Inspektorat Konawe.

Sedangkan untuk pejabat administrator, Sekda Konawe melantik Sapar Taligana, Asraf maulana, Ajianto, Reza Priabada Pagala, Milianti, Puput Sarjono, Sukarli Luta, Wayan Suwarto, Hasrudin, Arianti Wahid, dan Adian.

Usai melantik sejumlah pejabat, Sekda Konawe dalam sambutannya mengatakan, pelantikan yang baru saja dilaksanakan telah didasari asesmen yang didalamnya terdapat penilaian kinerja ASN. Ferdinand juga menegaskan Pemkab Konawe akan lebih tegas dalam menerapkan kedisiplinan ASN.

Baca Juga :  Dekranasda Konawe Tampilkan Motif Tenun “Pine Wine Mbae” di Even Nasional IFW

“Bupati Konawe memerintahkan agar semua Kadis harus melaporkan pejabat dibawahnya yang tidak patuh terhadap kedisiplinan,” ujar Sekda.

Mantan Kadis Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Konawe tersebut berharap pelantikan yang baru saja dilakukan dapat menjadikan Konawe lebih hebat dan gemilang, selain itu ia juga berpesan kepada pejabat yang baru saja dilantiknya agar dapat mengemban tugas dengan baik dan bekerja lebih maksimal.

“Kita harus tetap semangat dan bisa membangun Konawe yang lebih baik. Saya juga berharap agar pejabat yang baru saja dilantik agar melanjutkan studinya,” tutup Ferdinand.

Laporan: Jaspin