Geger Penemuan Mayat Pria Dalam Kos di Depan Kampus UHO

waktu baca 1 menit
tim forensi rumah sakit Bhayangkara Kendari saat melakukan evakuasi pria yang ditemuakn tewas di kamar kosnya di lorong Berlian, Kelurahan Lalolara, Kecamatan Kambu, Kota Kendari, pada Selasa (28/4/2020) malam, Foto. Istimewa

Kendari – Seorang pria ditemukan dalam kondisi sudah tidak bernyawa di sebuah kamar kos di lorong Berlian, Kelurahan Lalolara, Kecamatan Kambu, Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra), pada Rabu (29/4/2020) malam.

Penemuan sosok pria yang sudah menjadi mayat tersebut sontak membuat heboh warga di sekitar lokasi. Identitas korban diketahui bernama Alimuddin (46) tahun, warga asal Kecamatan Siumbatu, Kabupaten Morowali, Sulawesi Tengah (Sulteng).

Menerima laporan tersebut, tim Forensik rumah sakit Bhayangkara Kendari langsung mendatangi lokasi untuk melakukan penyelidikan dan evakuasi.

“Kita sudah lakukan pemeriksaan rapid test hasilnya non reaktif covid-19 (negatif). Untuk sementara jenazah kita bawa ke rumah sakit Bhayangkara sambil menunggu pihak keluarga korban,” ujar ketua tim Forensik rumah sakit Bhayangkara Kendari, Kompol dr Mauludin, Rabu (29/4/2020).

Pemeriksaan lainnya, lanjut Mauludin, tidak ditemukan adanya tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban. Dugaan sementara korban meninggal akibat sakit yang dideritanya.

“Dari obat-obatan yang ditemukan dalam kamar korban, diduga korban megidap penyakit asam urat tinggi, tukak lambung dan gangguan ginjal,” jelasnya.

Dilokasi kejadian, proses evakuasi jenazah korban dilakukan sesuai dengan keamanan protokol Covid-19 dengan menggunakan Alat Pelindung Diri (APD) lengkap. (SN)