Gugus Tugas Covid-19 Provinsi Akan Uji Swab 58 Warga Koltim

waktu baca 1 menit
Foto. dr. Munir Abubakar, Jum'at (15/5/2020)

Koltim – Tim percepatan dan penanganan Gugus tugas Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) akan melakukan uji Swab pada 58 warga Kolaka Timur (Koltim), yang kontak langsung dengan pasien Covid-19 sebelumnya.

Juru Bicara Gugus Tugas Covid-19 Koltim, dr. Munir Abubakar, Jum’at (15/5/2020), menuturkan bahwa 58 warga Koltim yang tersebar di beberapa kecamatan, akan menjalani Uji Swab bersamaan di Koltim.

“Besok dari Provinsi akan datang, nanti 58 warga ini akan di ambil sampelnya, agar tidak repot-repot lagi harus ke Unaaha”, ungkpnya.

Lanjut, dr. Munir “58 warga Koltim yang akan di Uji Swab yaitu yang pernah kontak erat dengan pasien positif Covid-19, asal Pesantren Temboro Magetan Jawa Timur (Jatim).

“Iya kebanyakan yang kontak erat dengan positif asal Pesantren Magetan Jatim, ” Ucapnya.

Untuk di ketahui Rincian Update Kasus Covid 19 Kolaka Timur, 13 ODP, 132 OTG, 1 PDP, dan 9 Positif.(B)

Laporan. Muh. Alpriyasin (AD)