Hilangkan Kesenjangan Ekonomi, Kades Mumundowu Buat Kolam untuk Warganya

waktu baca 3 menit

KONAWE – Dalam rangka menyukseskan program pemerintah pusat melalui pendataan Sustainable Development Goals (SDGs), yang salah satu tujuan utamanya adalah untuk menyejahterakan masyarakat yang didalamnya mencakup tanpa kemiskinan, tanpa Kelaparan dan kehidupan sehat dan sejahtera.

Maka dari itu, Pemerintah Desa (Pemdes) Mumundowu, Kecamatan Pondidaha, Kabupaten Konawe, Sulawesi Tenggara (Sultra), mempunyai tekad yang luar biasa dalam mewujudkan seribu kolam di Desa tersebut.

Hal itu merupakan tindak lanjut dari program Pemerintah Daerah Kabupaten Konawe, guna mewujudkan visi misi Bupati dan Wakil Bupati Konawe Kery Saiful Konggoasa bersama Gusli Topan Sabara.

“Pembuatan kolam ikan air tawar ini, merupakan visi misi kami melalui perencanaan pada Musyawarah Desa (Musdes) sebelumnya. Sehingga tahun 2021 ini bisa terlaksana,” kata Arman, yang ditemui di Lokasi pembuatan kolam, Minggu (6/6/2021).

Arman, Kades Mumundowu menuturkan, mempunyai cita-cita ingin mengurangi kesenjangan ekonomi warganya melalui program pembuatan kolam yang anggaranya bersumber dari Dana Desa (DD) tahun 2021.

Arman, Kades Mumundowu

Kata dia, program tersebut merupakan tindak lanjut dari program SDGs, dalam rangka mengentaskan kemiskinan. Selain itu, juga sejalan dengan visi misi pemerintah daerah kabupaten Konawe.

“Saya terpikir menerapkan program kolam ikan air tawar ini, setelah mengikuti pelatihan perikanan beberapa waktu lalu. Lalu saya mencoba untuk menerapkannya dengan harapan, warga saya mampu menjadikan kolamnya sebagai pembantu ekonomi mereka nantinya,” tutur dia.

Adapun tahap percobaan, lanjut dia, kemarin mereka sudah menggali kolam dengan ukuran 10×85 meter persegi, yang berlokasi tepat disamping halaman kantor desa. Kemudian akan dilanjutkan lagi pada saat pencairan DD tahap dua dan tiga. Mengigat anggaran tahap satu sudah terealisasi pada kegiatan lainnya.

“Yang jelas untuk pembuatan kolam ikan ini berjumlah 60 titik. 41 Kolam galian, dan 19 kolam permanen. Target selama 1 tahun, yang tersebar di beberapa dusun,” sebutnya.

Arman menjelaskan, selain pembuatan kolam ikan, pihaknya juga akan menanggung bibit ikan serta pakan ketika kolam tersebut sudah mulai dipergunakan.

Mendegar hal itu, sontak masyarkat setempat merespon dengan baik. Antusias warganya ingin memiliki kolam ikan sangat tinggi. Bahkan Arman kewalahan melayani warganya yang hendak meminta agar dibuatkan kolam.

“Jika tahun ini masih ada warga yang belum terkaper, insya Allah tahun depan akan diprogramkan lagi. Itupun kita akan rapatkan lagi di Musdes,” jelasnya.

Untuk diketahui, kegiatan Padat Karya Tunai Desa (PKTD) Pemdes Mumundowu, melakukan pemeliharaan saluran drainase sepanjang 3.046 meter kiri dan kanan. Dengan melibatkan 198 Harian Orang Kerja HOK, dengan harapan kegiatan tersebut tepat sasaran, dan utamanya mengedepankan pemberdayaan masyarakat.

Begitupula dengan kegiatan penanggulangan pencegahan Covid-19. Kegiatan itu, pemdes Mumundowu juga telah menyiapkan posko isolasi Covid-19, yang didalamnya telah disiapkan rancang, meja, kursi, dan lain sebagainya.

Laporan   : Jaspin

Publisher : Deri Periansyah