HUT Konsel Ke-17 Di Rayakan Dengan Sederhana, Sesuai Protkes Covid-19
Konawe Selatan – Pemerintah Kabupaten Konawe Selatan (Konsel) Sulawesi Tenggara (Sultra) merayakan Hari lahirnya ke-17 dengan Protokol Kesehatan (Protkes) Covid-19, Sabtu (2/5/2020).
Tidak seperti tahun sebelumnya, yang selalu dirayakan meriah. Kali ini peringatannya dirayakan dengan cara sederhana, hanya dihadiri oleh Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkompimda), kepala OPD serta para Camat dan beberapa Kepala Desa dari 25 kecamatan se Konsel.
Pada perayaan HUT Konsel ini, peserta tetap memperhatikan protokol kesehatan social distancing, terlihat dengan penataan kursi di halaman Kantor Bupati dengan diberi jarak 1 meter.
Bupati konsel, Surunuddin Dangga dalam sambutannya mengungkapkan kesedihannya melihat kondisi saat ini akibat virus corona. Adanya pandemi teraebut, banyak merubah dan mempengaruhi semua jalannya perencanaan pemerintahan.
“Peringatan HUT Konsel yang biasanya dirayakan bersama para tokoh-tokoh dan seluruh lapisan masyarakat, tetapi kali ini dengan kondisi mewabahnya Covid-19 hanya dilakukan sederhana” Ujar Bupati Konsel.
“Biasanya semua hadir, tokoh masyarakat juga tokoh pendiri Konsel, semua Kepala Desa di Konsel. Kali ini tidak bisa, saya juga merasa sedih dengan kondisi ini,” lanjutnya.
“Semoga wabah Covid-19 ini segera berakhir, sehingga kita bisa berkumpul tanpa ada jarak, dan ditahun depan kita bisa merayakan hari lahir daerah kita dengan meriah, dan bisa disaksikan oleh masyarakat umum”, pungkasnya.(C)
Laporan: Muh Abdillah (AD)