Jalur “Neraka” di Konawe Kepulauan, Berani Lewat Siapkan Tali

waktu baca 2 menit
Kondisi kerusakan parah jalan penguhubung dua Kecamatan di Konkep, mobil ditarik pakai tali, Jumat (22/5/2020), Foto. Darsan/Sultra News

Konawe Kepulauan – Jalan poros yang menghubungkan antar Kecamatan di wilayah Wawonii Selatan, Kabupaten Konawe Kepulauan, Sulawesi Tenggara (Sultra), mengalami kerusakan parah, Jumat (22/5/2020).

Setiap keendaraan yang melintas di jalan tersebut terpaksa harus berhati-hati karena rawan terjadi kecelakaan. Bahkan, setiap pengendara terpaksa mengantri jika ada salah satu kendaraan yang tertanam lumpur.

Salah seorang pengendara yang enggan disebutkan namanya itu, mengaku kesal terhadap kondisi jalan yang tidak kunjung mendapat perhatian pemerintah dan dibiarkan rusak hingga nyaris tidak dapat dilalui.

“Di jalan gunung gamal ini selalunya rusak begini, di perbaiki rusak lagi, beginimi kalau konstruksinya tidak beres dikerjakan, saya berharap pemerintah terkait secepatnya dituntaskan jalannya, apalagi menjelang lebaran kebutuhan pokok semua kita beli di langara, tapi bagaimana kalau kondisinya begini,” ungkapnya kepada Sultra News, Jumat (22/5/2020).

Pria itu juga menyampaikan kekesalannya terhadap Pemerintah Daerah (Pemda) Konkep yang dinilai tidak serius dalam mengatasi persoalan infrastruktur jalan. Padahal, jalan tersebut merupakan satu-satunya jalur utama untuk mengangkut hasil bumi.

“Maka saya selaku warga masyarakat mengharapkan jalan tersebut segera dibangun dengan kontruksi yang kuat, jangan asal kerja saja, ini mi kewajibannya pemerintah daerah” Ungkapnya dengan nada kesal atas kondisi jalan yang buruk,” ucapnya dengan nada kesal. (B)

Laporan. Darsan

Editor. Yayan

[feed url=”https://sultranews.co.id/category/peristiwa/” number=”5″]