KADIN Sultra Gandeng Pemkot Kendari Tekan Inflasi Melalui Pasar Murah
KENDARI – Dalam rangka menekan inflasi menjelang hari Raya Idul Fitri 1444 Hijriah 2023 Masehi, Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Provinsi Sulawesi Tenggara akan menggelar kegiatan Pasar Murah di beberapa titik di Kota Kendari.
Inflasi adalah terjadinya kemerosotan nilai uang (kertas) karena banyaknya dan cepatnya uang (kertas) beredar sehingga menyebabkan naiknya harga barang-barang.
Oleh karenanya Ketua Umum (Ketum) Kadin Sulawesi Tenggara, Anton Timbang kemudian menginisiasi program Pasar Murah untuk membantu masyarakat Sultra khususnya yang berdomisili di Kota Kendari menjelang Hari Raya Idul Fitri.
Dalam menyukseskan kegiatan Pasar Murah tersebut, Kadin Sultra pun menggandeng Pemerintah Kota Kendari.
Dalam pelaksanaan kegiatan tersebut, titik lokasi Pasar Murah menjadi tanggung jawab dari Pemerintah Kota Kendari.
Adapun lokasi Pasar Murah Kadin Sulawesi Tenggara yang telah ditentukan oleh Pemkot Kendari melalui Perusahaan Umum Daerah Pasar Kota Kendari sebagai berikut:
1. Unit Pasar Rakyat Lapulu, Hari Kamis, tanggal 6 April 2023 hingga Minggu, 9 April 2023.
2. Unit Pasar Rakyat Nambo, Hari Selasa, tanggal 11 April 2023 — Rabu, 12 April 2023
3. Unit Pasar Rakyat Punggolaka, Hari Jumat, tanggal 14 April 2023 sampai dengan Minggu, 16 April 2023
4. Unit Pasar Rakyat Baruga, Hari Selasa, tanggal 18 April 2023 hingga Rabu, 19 April 2023.
Diketahui, sembako yang akan disiapkan pihak Kadin Sultra bersama Pemkot Kendari dalam Pasar Murah tersebut yakni beras bulog, telur ayam, minyak goreng, gula pasir, bawang putih hingga bawang merah dengan harga yang terjangkau.
SN