Kapolda Sultra Terima Senjata Tradisional Tolaki “Ta’awu” dari Dewan Adat di Konawe
KONAWE, Sultranews.co.id – Kapolda Sulawesi Tenggara (Sultra) Irjen Pol Didik Agung Widjanarko, S.I.K., M.H., terima senjata tradisional yang disebut dengan “Ta’awu” dari Ketua Lembaga Adat Tolaki (LAT) Kabupaten Konawe, Rabu (9/7/2025).
Penyerahan senjata tradisional “Ta’awu” adalah merupakan salah satu bentuk penghargaan dewan adat tolaki terhadap Kapolda Sultra, selaku tamu kehormatan yang telah hadir di daerah Konawe.
Untuk diketahui, Kapolda Sultra hadir di Konawe dalam rangka Menghadiri kegiatan penanaman jagung serentak kuartal 3 dan penanaman jagung di lahan perhutanan sosial.
Irjen Pol Didik Agung Widjanarko, didampingi beberapa petinggi yakni Wakapolda Sultra, Danrem 143 Halu Oleo, Sekda Provinsi beserta jajarannya, Sekda Konawe dan sejumlah OPD lingkup Pemda Konawe, Ketua LAT Konawe beserta dewan adat lainnya.
Pada kesempatan itu, Ketua LAT Konawe H. A. Ginal Sambari, S.Sos, M.Si, menyerahkan senjata pamungkas adat Tolaki yang disebut dengan “Ta’awu” kepada Kapolda Sultra, sebagai bentuk penghormatan.
“Penyerahan “Ta’awu” yang merupakan senjata tradisional milik adat Tolaki di Kabupaten Konawe terhadap Kapolda Sultra, sebagai bentuk penghormatan dan penghargaan yang setinggi-tingginya yang telah hadir di daerah kita yang kita cintai yakni di Kabupaten Konawe,” ucap Ginal Sambari.
Selain itu kata dia, Irjen Pol Didik Agung Widjanarko, merupakan tamu istimewa yang baru saja berkunjung di Kabupaten Konawe untuk pertama kalinya selama menjabat sebagai Kapolda Sultra.
“Selaku Kapolda Sultra yang baru, Irjen Pol Didik Agung Widjanarko, untuk yang pertama kalinya menginjakan kaki di tanah leluhur Kalo Sara. Jadi sebagai dewan adat kita patut menyambutnya,” ujar Ginal Sambari, yang juga merupakan Ketua Komisi III DPRD Konawe.
Reporter: Aby Razak