Menyantap Kelezatan Kuliner di RM Kang Hadi yang Bernuasa Alam Terbuka

waktu baca 3 menit
Wisata kuliner Rumah Makan Kang Hadi di Kabupaten Kolaka Timur, Sulawesi Tenggara.

KOLAKA TIMUR, Sultranews.co.id – Menghabiskan akhir pekan dengan keluarga bisa dilakukan lewat beragam cara. Salah satunya dengan wisata kuliner. Jika anda doyan makan sambil menikmati tempat bernuansa alam, tidak ada salahnya mencoba wisata kuliner Rumah Makan Kang Hadi di Kabupaten Kolaka Timur, Sulawesi Tenggara.

Jika bosan dengan tempat makan yang itu-itu saja, mungkin Rumah Makan Kang Hadi adalah solusinya, dimana rumah makan yang telah di bangun sejak 2018 lalu, pengunjung bisa menikmati suasana santap yang berbeda.

Sebab rumah makan yang berada di Jalan Poros Kolaka Timur ini menawarkan pengalaman makan yang tak biasa, dengan dikelilingi pepohonan hijau yang rindang, udara sejuk, juga akan menambah keseruan bersantap kuliner di RM Kang Hadi.

Sehingga tidak heran jika rumah makan ini kerap ramai pengunjung, baik itu warga Kolaka Timur maupun warga Sulawesi Tenggara pada umumunya yang melintas di rumah makan tersebut.

Untuk bisa menikmati hidangan di warung makan ini, tidak perlu merogoh uang banyak karena harga makanan di sini sangat terjangkau mulai dari Rp 20.000 hingga Rp 30.000-an saja.

Wisata kuliner Rumah Makan Kang Hadi di Kabupaten Kolaka Timur, Sulawesi Tenggara.

Rumah makan ini menawarkan berbagai sajian makanan, seperti olahan ayam, ikan, udang, cumi, serta makanan ringan dan minuman yang bervariasi. Untuk menu andalan rumah makan ini ada ayam goreng/bakar kesurupan, juga ada ayam goreng/bakar madu.

Salah satu pegawai di rumah makan ini mengatakan, rumah makan tersebut sengaja dibangun di tengah hutan untuk memberi kesan yang sejuk dan jauh dari suasana perkotaan.

“Selain makanan, kami juga memberikan kesejukan alami yang langsung berasal dari alam,” ujarnya.

Sementara itu Risma, salah satu pengunjung warung makan ini menuturkan, kalau dirinya sering berkunjung ke tempat ini di sela-sela waktu kosong atau pada saat melewati rumah makan ini

“Suasananya sangat bagus, sejuk sekali baru ada suara sungai-sungainya juga,” katanya.

Pengunjung lainnya, Resty mengaku, awalnya mengetahui adanya rumah makan dengan nuasa alami ini dari salah satu temannya yang memposting di Facebook, sehingga dirinya pun berkesempatan untuk bersantap kuliner di Kang Hadi.

Wisata kuliner Rumah Makan Kang Hadi di Kabupaten Kolaka Timur, Sulawesi Tenggara.

“Kebetulan saat itu ada acara keluarga di Pomalaa, pas pulangnya saya dan keluarga sempat singgah di RM Kang Hadi. Dan memang tempatnya sangat bagus, alami. Kita juga bisa berpoto-poto, karena di tempat tinggal kami sepertinya tidak ada rumah makan yang seperti ini, ” ucap Warga Kota Kendari itu.

Walaupun berada di tengah hutan, fasilitas dalam rumah makan ini tergolong lengkap, mulai dari listrik, masjid, WC, gazebo, spot foto serta sejumlah taman dan kolam buatan menambah estetika rumah makan.

Area rumah makan seluas satu hektare lebih tersebut, dibelah oleh sungai selebar 8 meter dan disambung dua jembatan yang sengaja dibuat.

Deras air sungai yang menabrak bebatuan semakin menambah nuansa alam di sekitar rumah makan. Dalam sehari, puluhan orang yang melintasi jalan poros Kendari-Kolaka atau pun sebaliknya, selalu singgah di tempat tersebut untuk melepas lelah.

Pada musim buah, para pengunjung dapat memetik langsung aneka buah yang ada di lokasi rumah makan, tanpa dipungut biaya sepeserpun.

SN