Miris! Oknum Sekretaris DPRD Konkep Hantam Pintu Saat Hearing, Warga Kaget

waktu baca 1 menit
Suasana RDP sebelum Oknum Satf DPRD Konkep menghantam pintu, pada Kamis (2/4/) Foto. Darsan/Sultra News

Konawe Kepulauan – Sekelompok pemuda yang tergabung dalam organisasi Pemerhati Kebijakan Publik (PKP), menyayangkan sikap oknum skretaris Komisi II DPRD Konawe Kepulauan, saat menggelar hearing, pada Kamis (2/4/2020).

Pasalnya, saat hearing berlansgung oknum itu menunjukan tindakan senonohnya dengan cara meghantam pintu ruang rapat. Hal itu sontak membuat kaget para peserta yang mengikuti hearing tersebut.

Peristiwa itu terjadi saat kelompok dari PKP sedang menggelar agenda hearing bersama Komisi II DPRD Konkep, membahas proyek pengadaan jaringan air bersih bernilai belasan miliar yang diduga bermasalah.

“Kami mengutuk keras perbuatannya, itu tidak patut dicontoh, malah dia banting pintu saat hearing berlangsung,” ujar Ketua PKP Konekp, Zulklifli saat kepada Sutra News, Jumat (3/4/2020).

Zulkifli mengungkapkan, seharusnya DPRD sebagai lembaga perwakilan rakyat daerah yang berkedudukan sebagai penyelenggara pemerintahan daerah di kabupaten tidak sepatutnya memberikan contoh tidak baik.

“Dengan sikap yang ditunjukan seorang anggota dewan ini menunjukan bahwa kami semakin tidak percaya kinerja yang ada di komisi 2, kalau hal itu di anggap dinamika maka bagi kami itu kemunduran demokrasi,” ungkapnya.

Sementara itu, Sekretaris Komisi II DPRD enggan berkomentar saat dikonfirmasi oleh Sultra News melalui telepon selularnya.

“Nanti saja, sa sibuk ini, sa makan dulu,” tutupnya. (B)

Laporan. Darsan

Editor. Yayan