Pj Gubernur Sultra Resmi Lantik Harmin Ramba

waktu baca 1 menit

KENDARI, Sultranews.co.id – Pj Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) Komjen Pol (P) Dr (H.C) Andap Budhi Revianto, S.I.K., M.M. resmi melantik Pj Bupati Konawe Dr. Harmin Ramba, S.E., M.M di Aula Merah Putih Kantor Gubernur Sultra, Senin (25/9/2023).

Dr. Harmin Ramba, SE., M.M., resmi dilantik sebagai Penjabat Bupati Konawe, berdasarkan Keputusan Mendagri Nomor SK : 100.2.1.3-3952 Tahun 2023, Tentang pengangkatan Penjabat Bupati Konawe.

Selain melantik Harmin Ramba sebagai PJ Bupati Konawe, Komjen Pol Andap, sapaan akrabnya, juga melantik Rasman Hanafi sebagai Penjabat Walikota Baubau.

Hadir dalam pelantikan tersebut, Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Tenggara, Asrun Lio, mantan Wakil Gubernur Sulawesi Tenggara Lukman Abunawas, Ketua DPRD Sulawesi Tenggara Abdurahman Saleh, Ketua DPRD Kabupaten Konawe, Ardin, Forkopimda Sulawesi Tenggara serta sejumlah pejabat lingkup Provinsi Sulawesi Tenggara.

Sekedar diketahui bahwa Harmin Ramba sendiri bakal menjabat sebagai PJ Bupati Konawe selama kurang lebih 1 tahun.

Mantan Kapolda Sultra Andap Budi Revianto mengucapkan selamat kepada kedua Pj Bupati yang baru saja iya Lantik.

“Selamat kepada kedua Pj Bupati. Semoga jabatan yang anda emban saat ini bernilai ibadah dan dapat dilaksanakan sebaik-baiknya,” ucap Andap.

SN