Positif Corona di Sultra Bertambah 9 Kasus Baru, Total Jadi 211 Orang

waktu baca 1 menit
Dala grafik sebaran kasus Covid-19 di Sultra, Jumat (22/5/2020). Sumber. Gugus Tugas Covid-19 Sultra

Kendari – Angka pasien positif virus corona (Covid-19) di wilayah Sulawesi Tenggara (Sultra), kembali terjadi peningkatan, Jumat (22/5/2020).

Juru Bicara Gugus Tugas Covid-19 Sultra, dr Rabiul Awal, mengatakan terdapat penambahan 9 kasus baru yang terkonfirmasi posiitif. Sehingga, total positif saat ini secara keseluruhan menjadi 211 orang di Sultra.

Baca Juga :  7 Anggota Polri Asal Sultra Positif Corona Saat Mengikuti Sekolah Perwira di Sukabumi

“Dari 9 kasus baru tersebut yang dinyatakan positif terdiri dari Kota Kendari 1 Orang, Baubau 1 orang, Kolaka 1 orang, Kolaka Utara 3 orang dan Kabupaten Muna 3 Orang,” ujar pria yang juga akrab di sapa dr Wayonk ini dalam keterangan persnya, Jumat (22/5/2020).

Berdasarkan hasil identifikasi, terhadap 9 kasus baru itu diketahui terkait riwayat kontak dengan pasien sebelumnya dari daerah masing-masing yang dinyatakan positif.

Baca Juga :  Balita 1,5 Tahun Asal Konawe Akhirnya Sembuh dari Virus Corona

“Jadi ke sembilan kasus itu masih kaitan dengan kasus lama , namun ada juga yang sifatnya poradiks atau tidak diketahui riwayat kontaknya seperti yang kejadian di Kota Baubau. Pasien positif dari Baubau itu awalnya sementara hamil akan melakukan pemeriksaan, namun setelah di swab ternyata positif,” jelasnya. (SN)

[feed url=”https://sultranews.co.id/category/kesehatan/” number=”5″]