Satu Warga di Konawe Masuk Daftar ODP Covid-19 Usai Dari Kota Kendari
Konawe – Kasus Orang Dalam Pemantauan (ODP) Corona Virus Deserse (Covid-19), bertambah satu orang warga dari Kecamatan Onembute, Kabupaten Konawe, Sulawesi Tenggara (Sultra) Selasa (21/4/2020).
Juru bicara tim covid-19 Kabupaten Konawe dr. Nila, Sp, Rad menjelaskan, untuk ODP sebelumnya masih berjumlah 7 kasus lama, ditambah 1 kasus baru, seorang Laki-laki umur 30 tahun warga Kecamatan Onembute.
“Lelaki tersebut mempunyai riwayat perjalanan dari Kendari, dengan keluhan demam,” jelas dr. Nila dalam laporan khususnya, Selasa (21/4/2020) malam.
Saat ini kata Nila, sapaan akrabnya, telah dilakukan pemeriksan di Rumah Sakit Darurat Covid 19 Konawe. Dari hasil rapid tes non reaktif atau negatif.
“Saat ini pasien sudah diperbolehkan pulang, kemuadian dia lanjut isolasi mandiri selama 14 hari di rumahnya,” ucapnya.
Sementara itu, lanjut Dokter Spesialis Radiolagi, untuk Pasien Dalam Pengawasan (PDP) tersisa 1 kasus lama. Untuk konfirmasi positif covid-19 3 kasus lama, dan OTG 0 kasus. (SN)