Vaksinasi Terus Digenjot, Pemda Koltim Terget 70 Persen Usai Akhir Tahun Ini
KOLAKA TIMUR – Percepatan vaksinasi Covid-19, saat ini terus digenjot oleh Pemerintah Kabupaten Kolaka Timur (Koltim), Sulawesi Tenggara (Sultra), dalam rangka penuntasan hingga 31 Desember 2021 mendatang.
Vaksinasi terus digenjot bukan tanpa alasan. Sesuai target dari semua daerah minimal mampu mencapai 70 persen khusus untuk dosis satu hingga akhir tahun.
Tekat itu dilakukan oleh Pemda Koltim dengan harapan mampu melampaui terget Nasional tersebut.
Komitmen Pemda Koltim, tertuang dalam rapat evaluasi percepatan vaksinasi yang di pimpin langsung Pj Sekda Koltim H. Belli S.E., M.Si, di ruang rapat Kantor Bupati Senin, (20/12/2021).
“Kepada seluruh pihak dan kita semua, target minimal 70 persen, Saya berharap bisa terwujud hingga 31 Desember,” harap Belli.
Untuk itu, tersisa 11 hari kedepan kita mampu bersama-sama terus mengenjot vaksinasi, didukung dari TNI/Polri hingga ke pelosok-pelosok daerah terpencil.
Seperti diketahui, lanjut Belli sapaan akrabnya, sejak tanggal 18 Desember kemarin, jumlah yang sudah divaksinasi di Koltim berada di posisi 54 persen. Kurang lebih 16 persen kedepannya untuk mampu mencapai target tersebut.
“Dengan semangat kita semua, Insyaallah target ini bisa kita lampaui. Untuk itu, sekali lagi mohon dukungan kita semua utamanya untuk masyarakat yang belum di vaksin untuk bekerjasama dengan pemerintah dalam rangka menyukseskan vaksinasi ini demi kesehatan kita bersama,” pungkasnya.
SN/Diskominfo