Wow! Arina Kolaka Terpilih Wakili Sultra Dalam Kompetisi Putri Indonesia 2021-2022
KENDARI – Setelah beberapa jam ke 14 Finalis menampilkan kompetisinya, akhirnya 13 Finalis dinyatakan gugur dan Arina Asal Kolaka terpilih sebagai perwakilan Sulawesi Tenggara (Sultra) dalam kompetisi Putri Indonesia 2021-2022.
Diketahui ke 13 Finalis gugur dalam grand final yang berlangsung di Hotel Azizah Syahriah, pada Jum’at (08/10/2021) yang dihadiri langsung Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Sultra dan Kapolda Sultra.
Sorak meriah saat para pendukung membawakan yel-yel demi menaikan semangat para finalis.
Para pendukung juga nampak membawa umbul-umbul bergambarkan idolanya masing-masing.
Suasana makin menegang saat para finalis memasuki tiga besar antara lain Arina Rezkyana Arfa (Kolaka), Sri Rahmisari Rembulan (Kendari), dan Waode Fauzia Feby (Bau-Bau).
Kemudian, dua finalis yang masuk di tiga besar lagi-lagi gugur hingga para pendukung histeris karena yang idolakan telah gugur
“Selamat kepada Arina sebagai perwakilan Sultra dalam kompetisi Putri Indonesia 2021-2022,” sorak Imo selaku Host Putri Indonesia Sultra 2021.
Berikut nama-nama 13 Finalis yang gugur :
Waode Fauzia Feby : Bau-Bau
Arifah Kanzha Muslimah : Muna
Annisa rabiah : Buton
Sri Bulan : Buton Tengah
Ayu Meriani : Bau-bau
Andi Amalia : Koltim
Asri Savira Ria : Bombana
Siti Marwah Almaeka : Muna Barat
Waode Polan Djafir Oda : Konawe
Sri Rahmisari Rembulan : Kendari
Ninriana : Kolaka Timur
Anggun Lestari : Wakatobi
Faizah Salsabila : Kolaka Timur
Laporan : Muhammad Alpriyasin