Diapit 3 Wilayah Zona Merah, Akses Masuk Daerah Butur Diawasi Ketat
Buton Utara – Bupati Buton Utara (Butur), Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) Abu Hasan, memerintahkan agar gugus tugas Covid-19 Butur meningkatkan penjagaan di pintu masuk kedaerah itu.
Hal ini terkait dengan Buton Utara yang diapit oleh dua wilayah berstatus Zona Merah Covid-19 , yaitu Kota Kendari, Kota Bau-Bau dan Kabupaten Muna.
Abu Hasan mengatakan pihaknya telah membatasi aktifitas masyarakat yang kerap keluar masuk Butur dari daerah zona merah, bukan hanya kendaraan dan manusianya, barang-barang pun tidak diizinkan masuk Butur tanpa adanya pengawasan pemerintah.
Sementara itu bagi pedagang yang ingin berjualan di wilayah Buton Utara yang berasal dari zona merah, agar mampu berkerjasama dengan pedagang yang berasal dari Butur.
“Kalau mereka hanya mau datang berjualan di wilayah ini, kita suruh mereka stop di titik pemantauan yang sudah ada di semua wilayah Butur, kalau barangnya itu mau dijual, nanti mereka berkolaborasi dengan pedagang sekitarnya, nanti barangnya disimpan di pintu masuk baru diambil, tapi mobilnya dan orangnya tidak boleh masuk,” tegas Abu Hasan
“Anggaran kita sudah realokasi sebanyak 12 Miliar dan penggunaannya untuk penanganan kesehatan, dampak covid-19 dan jaring pengaman sosial” pungkasnya. (C)
Laporan: Shun Waode (AD)