Kasus Positif Membludak, Pemprov Sultra Tunjuk RS Jiwa Rawat Pasien Covid-19
Kendari – Pemerintah Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra), menunjuk Rumah Sakit Jiwa Kendari sebagai tempat perawatan pasien Covid-19.
Penunjukan rumah sakit jiwa Kendari itu dilakukan, setelah sejumlah rumah sakit rujukan yang merawat pasien Covid-19 penuh.
Sekda Pemprov Sultra, DR Nur Endang Abbas membenarkan hampir seluruh rumah sakit rujukan Covid-19 dan asrama karantina kini telah penuh.
“Iya benar semua sudah penuh dengan pasien Covid-19, rumah sakit maupun asrama yang jadi tempat isolasi. Olehnya itu kita ambil kebijakan, rumah sakit Jiwa Kendari, untuk sementara untuk dijadikan sebagai tempat perawatan pasien Covid-19,” ujar Endang saat menggelar jumpa pers di Kantor Gubernur Sultra, Rabu (23/9/2020).
Endang menerangkan, pihak rumah sakit jiwa telah siap menerima pasien Covid-19 untuk dirawat.
“Namun jika rumah sakit jiwa juga penuh nantinya, maka langkah-langkah yang aka kami ambil adalah kita akan siapkan hotel-hotel untuk penyangga cadangan pasien Covid-19,” jelasnya. (SN)