Kapatuli Balap Liar, Belasan Motor ABG di Kendari Diangkut Polisi

waktu baca 1 menit
Beberapa uinit sepeda motor milik BAG di Kendari diamankan Polisi usai balap liar, Minggu (26/4/2020) Foto. Sultra News

Kendari – Aksi balapan liar yang digelar oleh sekelompok remaja di kawasan jembatan kuning Kelurahan Bungkutoko, Kecamatan Abeli, Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra), akhirnya diamankan oleh Polisi, Minggu (26/4/2020).

Kasat Lantas Polres Kendari, AKP Lesmana Pramujati, mengatakan sebanyak 15 unit sepeda motor milik pebalap liar telah diamankan petugas.

“Kita terima laporan dari warga, mereka resah terhadap adanya aksi balap liar tersebut dan mengganggu pengguna jalan lainnya. Kita tunggui dari malam Minggu kemarin, begitu mereka gelar balapan langsung kita grebek,” ujar Lesmana kepada Sultra News, Minggu (26/4/2020).

Saat Polisi datang, lanjut Lesmana, para sekelompok remaja yang terlibat dalam balap liar itu langsung kabur berhamburan. Namun demikian, 15 sepeda motor berhasil diamankan dari lokasi tersebut.

“Kita akan amankan dulu kendaraan yang kita amankan ini untuk diproses lebih lanjut,” ucapnya.

Lesmana menegaskan, jika masih ditemukan sekelompok remaja tersebut menggelar aksi balap liar, ia tidak segan-segan akan menindak tegas.

“Apabila besok anak-anak ini masih melakukan balapan liar, kita tidak akan segan untuk tindak kembali demi keselamatan bersama, selama menyambut bulan suci ramadhan dan mencegah penyebaran virus Covid 19,” tegasnya.