Kronologi Begal Dihajar Tanpa Ampun Saat Tertangkap Warga di Kendari
Kendari – Seorang pelaku kejahatan begal nyaris tewas saat kepergok melakukan aksinya di Jalan Perkuburan Punggolaka, Kecamatan Mandonga, Kota Kendari, Sulawesi Tenggara, pada Selasa (12/1/2020) sore.
Bagaimana tidak, pelaku yang diketahui berinisial JM, menjadi bulan-bulanan warga saat kepergok beraksi. Massa yang sudah tidak terkendali menghajar pelaku tanpa ampun.
Beruntung, nyawa pelaku selamat setelah aparat dari Polsek Mandonga dengan cepat tiba di lokasi kejadian dan langsung mengamankan pelaku dari amukan massa.
Peristiwa itu berawal saat korban bernama Faisal membonceng anaknya melintas di Jalan Perkuburan Punggolaka. Namun tiba-tiba dua orang pelaku muncul dari arah samping menendang korban hingga terjatuh dari sepeda motornya.
“Saat terjatuh, kedua pelaku berusaha merampas cincin milik Faisal dan juga ingin merampas motornya. Ketika pelaku dan korban terlibat saling tarik menarik, ada awarga yang melihatnya lalu kedua pelaku kabur,” ujar Kapolsek Mandonga, AKP Ketut Arya Wijanarka kepada sultranews.co.id Rabu (13/1/2021).
Arya menuturkan, saat pelaku lari satu diantaranya berhasil tertangkap oleh warga yang saat itu melakukan pengejaran. Satu pelaku yaitu JM, langsung dihajar tanpa ampun oleh massa di lokasi kejadian.
“Sebelum kita datang, pelaku sudah diamuk warga. Begitu kita tiba pelaku langsung kita evakuasi dan kita amankan cepat dengan membawanya ke Polsek Mandonga,” tuturnya.
Setibanya di Polsek Mandonga, lanjut Arya, pelaku langsung diperiksa secara intensif. Sedangkan Faisal (Korban) terpaksa dilarikan ke rumah sakit untuk mendapat perawatan medis karena terluka akibat terjatuh ketika sepeda motornya ditendang oleh pelaku.
“Korban kita belum bisa ambil keteranganmnya, karena saat ini masih dirawat di rumah sakit. Sedangkan pelaku, sudah kita amankan di Polsek dan kita juga sedang memburu satu pelaku lagi yang berhasil kabur saat kejadian,” jelas Arya.
Laporan. Wayan Sukanta