Hasil Swab Tak Kunjung Keluar, Nasib Nakes di RSUD Bombana Memprihatinkan
Bombana – Ratusan tenaga kesehatan (Nakes) di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Bombana, Sulawesi Tenggara (Sultra), saat ini nasibnya belum jelas. Bagaimana tidak, sejak dilakukan pemeriksaan swab massal pada 3 Oktober 2020 hingga kini hasilnya tak kunjung keluar.
Justru, warga yang menjalani isolasi mandiri di ruang terbuka hijau (RTH) Bombana yang belakangan dites swab justru hasilnya telah keluar dari tenaga kesehatan rumah sakit.
Juru Bicara Gugus Tugas Bombana, Herianto menyayangkan pihak yang melakukan pemeriksaan tes swab tidak memprioritaskan tenaga kesehatan di rumah sakit terlebih dahulu. Sebab, pelayanan rumah sakit tidak boleh lumpuh sehingga nasib tenaga kesehatannya harus diperhatikan.
“Kita pahami terkait soal ini, tapi kan harus ada skala prioritas dong, massa 190 lebih tenaga kesehatan yang dites swab lebih dulu hasilnya belum keluar sampai sekarang. Justru yang di RTH belakangan dites swab hasilnya sudah keluar duluan,” ujar Herianto kepada Sultra News, Selasa (13/10/2020).
Herianto mengaku sampai saat ini rumah sakit masih tutup kalau hasil swab para tenaga kesehatan yang diambil belum keluar. Sebab pihaknya tak mau mengambil resiko jika keselamatan kesehatan para tenaga kesehatan mereka tidak terjamin.
“Tenaga kesehatan ini menyangkut pelayanan, rumah sakit tidak boleh lumpuh. Tapi kalau sudah tenaga kesehatannya tidak diprioritaskan hasil swabnya keluar, bagaimana mau bisa kita bisa memastikan kesehatannya terjamin,” ucapnya.
Pihaknya berharap, agar yang melakukan pemeriksaan swab agar hasilnya segera mungkin keluar untuk mengetahui apakah positif atau negatif Covid-19.
“Pihak terkait harus segera memberikan kepastian terkait hasilnya jangan dibiarkan berlarut terlalu lama, kasian tenaga kesehatan kita ini nasibnya terkatung-katung mau lakukan pelayanan tapi swabnya belum keluar-keluar sampai sekarang,” tegas Herianto. (SN)