Cegah Virus Corona, Walikota Kendari Ingatkan Warganya Tidak Cipika-cipiki Hingga Berjabat Tangan

waktu baca 1 menit
Foto. Ilustrasi

Kendari – Setelah menutup sejumlah tempat fasilitas umum, Walikota Kendari, Sulkarnain, juga mengingatkan kepada masyarakat untuk tidak berjabat tangan dan cium pipi, Minggu (14/3/2020).

Hal itu diungkapkan usai menggelar rapat koordinasi bersama sejumlah instansi terkait dalam rangka pencegahan penyebaran virus corona (Covid-19).

“Setelah kita lakukan rapat koordinasi beberapa hal diputuskan terkait upaya pencegahan. Hindari dulu berjabat tangan dan cipika-cipiki, karena gejala virus ini masih samar. Nanti kelihatan setelah beberapa hari,” ujar Sulkarnain kepada awak media, Minggu (14/3/2020).

Selain mengeluarkan himbauan tersebut, Sulkarnain juga telah menyiapkan ruang khusus untuk penangangan terhadap pasien kasus Corona.

“Ruangannya kita sementara kita perbaiki di RSUD Kota Kendari, namun kita harap seoga saja tidak ada warga kita terjangkit virus tersebut,” terangnya.

Upaya lain yang telah dilakukan, lanjut Sulkarnain, pihaknya telah berkoordinasi dengan Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Sultra, untuk intens melakukan pengawasan dan terhadap gejala virus corona.

“Pemkot Kendari sudah berkoordinasi dengan seluruh direktur rumah sakit untuk mengambil langkah cepat jika ada pasien yang terjagkit virus corona dengan penanganan secara khusus,” ucapnya.

Laporan. Wayan Sukanta