Kukuhkan Pengurus IGTKI-PGRI Koltim, Sulwan: Berikan Edukasi Terhadap Anak Sejak Dini

waktu baca 3 menit
Ketgam: Pj Bupati Kolaka Timur,  Ir. H. Sulwan Aboenawas, M.Si sedang memberikan sambutannya saat menghadiri pelantikan Pengurus Ikatan Guru Taman Kanak-Kanak Indonesia – Persatuan Guru Republik Indonesia (IGTKI-PGRI) Kecamatan se-Kabupaten Kolaka Timur Periode 2022-2027 di Aula Pemda Koltim, Kamis (01/7/2021)

KOLAKA TIMUR – Penjabat (Pj) Bupati Kolaka Timur (Koltim), Ir. H. Sulwan Aboenawas, M.Si, mengukuhkan Pengurus Ikatan Guru Taman Kanak-Kanak Indonesia – Persatuan Guru Republik Indonesia (IGTKI-PGRI) Kecamatan se-Kabupaten Kolaka Timur Periode 2022-2027, di Aula Pemda Koltim Selasa (1/6/2022).

Turut hadir dalam kegiatan pengukuhan IGTKI-PGRI diantaranya Ketua DPRD Koltim Hj. Suhaimi Natsir, Pj. Sekda Syawal, Ketua IGTKI Provinsi Sultra, Ketua Tim PKK Koltim, para Staf Ahli, Asisten, Kepala OPD, para Camat, dan Ketua IGTKI Koltim.

Dalam sambutanya, Sulwan Aboenawas mengucapkan selamat atas dikukuhkannya pengurus IGTKI dan PGRI kecamatan, serta apresiasi yang setinggi-tingginya kepada pengurus baru IGTKI-PGRI di seluruh Kabupaten Kolaka Timur untuk  masa bakti 2022-2027.

“Mudah mudahan pengurus yang baru dilantik hari ini,dapat melakukan berbagai langkah nyata ditengah masyarakat,dan bekerja secara maksimal demi terwujudnya kemajuan pendidikan untuk generasi penerus pembangunan dimasa sekarang dan yang akan datang,” ucap Sulwan.

Sulwan panggilan akrab Pj Bupati Koltim itu mengatakan, anak- anak merupakan masa depan generasi penerus bangsa. Sehingga peran guru TK dan PAUD adalah salah satu komponen yang sangat penting dalam upaya meningkatkan sumber daya manusia (SDM) khususnya dalam mencetak generasi emas bangsa.

“Mengingat bidang pendidikan adalah salah satu pilar pembangunan yang sangat penting khususnya bagi kabupaten kolaka timur dimasa yang akan datang. Kita semua harus berpedoman bahwa untuk memajukan daerah kita, diperlukan pendidikan yang bermutu. Sedangkan pendidikan yang bermutu membutuhkan guru atau tenaga pendidik yang profesional,” ujar dia.

Menurut Sulwan, keberadaan IGTKI-PGRI saat ini sangat strategis. Karena merupakan organisasi profesi guru taman kanak-kanak yang  independen, yang dibentuk sebagai sarana pemersatu anggota seprofesi dalam konteks positif untuk menjadi mitra pemerintah dalam memperjuangkan kemajuan pendidikan anak usia dini.

“Dengan adanya pengurus baru ini kami mengharapkan kepada seluruh jajaran pengurus agar selalu meningkatkan peran strategis yang selalu siap membangun karakter anak bangsa, dan selalu meningkatkan peranya dalam membina dan sekaligus sebagai suri tauladan yang baik bagi anak anak didiknya,” ungkapnya.

Diharapkan pula, IGTKI-PGRI mampu menjadi suri tauladan yang baik pula di tengah tengah masyarakat. Sehingga kedepan mampu memberikan inspirasi kepada berbagai pihak tentang pentingnya peran strategis sebagai pendidik, dalam rangka membangun anak bangsa dinegara ini, khususnya di Kabupaten Kolaka Timur yang kita cinta ini,” harapnya.

Oleh karena itu, sebagai orang nomor satu di Kolaka Timur, dirinya menambahkan jika pemerintah mempunyai tuntutan terhadap kepada lembaga kependidikan taman kanak-kanak agar selalu meningkatkan kompetensi dan kualitas kerja pada prosesinya. Anak-anak saat ini dimasa kedepannya akan menghadapi dampak globalisasi yang lebih kompleks.

“Saya berpesan kepada seluruh pengurus untuk lebih fokus lagi dalam membentuk karakter anak,apalagi dizaman digital seperti sekarang ini yang tidak dapat dibendung, maka dari itu, seorang tenaga pendidikan harus dapat memberikan edukasi dan pembelajaran sejak dini,” pesannya.

Lebih lanjut, Ia mengharapkan, agar para guru TK dapat menjadi guru yang menyenangkan bagi anak-anak didiknya, sehingga menjadi  guru yang kreatif,inovatif dan berkarakter untuk melahirkan karya karya terbaik dalam memberikan sumbangan pemikiran yang berguna demi kemajuan pendidikan anak anak kearah yang lebih baik.

“Sekali lagi kami sangat mengharapkan agar para pengurus IGTKI-PGRI kecamatan se kabupaten kolaka timur yang baru,dapat memahami AD/ART serta tugas pokok dan fungsi sehingga dapat membuat program kerja yang bersinergi dan sejalan dengan visi dan misi kabupaten kolaka timur yakni“sejahtera bersama masyarakat kolaka timur yang agamis,maju,mandiri dan berkeadilan,”harapnya.

“Serta sangup menjalankan tugasnya masing masing dengan haparan dapat memberikan pelayanan pendidikan kepada anak usia dini dengam maksimal untuk dapat mencetak anak anak yang berakhlak mulia,berkarakter,cerdas,sehat dan seria,”tambahnya.

Lapora: Nalda Sabila