Plt Bupati Koltim Serahkan Kartu Keluarga Sejahtera kepada 195 KPM

waktu baca 2 menit
PLT Bupati Koltim Abdul Azis, saat menyerahkan kartu keluarga sejahtera secara simbolis ke warga. Foto Ist

KOLAKA TIMUR – Pemerintah Kabupaten Kolaka Timur (Pemkab Koltim) melalui Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Koltim melakukan penyerahan Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) kepada 195 Keluarga Penerima Manfaat (KPM), bertempat di Aula GOR Kecamatan Ladongi, Kabupaten Koltim, Jumat (28/10/2022).

Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Plt Bupati Kolaka Timur Abdul Azis yang didampingi Ketua PKK Kabupaten Koltim, Ketua DPRD Koltim, Direktur Bank BPD Sultra Cabang Koltim, Sekretaris Daerah, para pimpinan OPD lingkup Pemda Koltim.

Selain itu juga turut hadir para Camat dan Kepala Desa serta Keluarga Penerima Manfaat dari 10 kecamatan se-Kabupaten Koltim.

Dalam sambutannya Plt Bupati Koltim Abdul Azis mengatakan Keluarga Penerima Manfaat ada penambahan sebanyak 195 yang menerima program sembako, program manfaat kepada masyarakat yang menerima bantuan pertama ketahanan pangan di tingkat KPM sekaligus sebagai mekanisme perlindungan sosial penanggulangan kemiskinan.

“Selain itu juga untuk penanganan kemiskinan extrim yang memang kita tahu akhir-akhir ini program pemerintah pusat dan pemerintah daerah adalah untuk mengurangi kemiskinan extrim KPM dengan mengedepankan prinsip dari KPM penyaluran bantuan sosial,” ucap Abdul Azis.

Abdul Azis menambahkan pemerintah telah membuka akses masyarakat terhadap pelayanan keuangan dan bantuan non tunai untuk menstimulan pertumbuhan ekonomi di daerah terutama di sektor usaha mikro dan bidang perdagangan.

Baca Juga :  Bupati Konsel Lakukan Peletakan Batu Pertama Pembangunan Kantor Manggala Agni dan Terima Piagam Penghargaan dari Dirjen PPI KemenLHK

Termasuk juga program pencegahan terjadinya stunting dengan pemenuhan gizi yang masuk dalam salah satu program bantuan tersebut dengan tujuan untuk mengurangi problem masyarakat terkait stunting.

Sementara itu, Kepala Dinas Sosial Kabupaten Koltim Mariono menyampaikan untuk bantuan program sembako atau bantuan pangan non tunai tahun 2022 untuk Kabupaten Kolaka Timur sebanyak 12.268 KK dan terdapat penambahan 2400 KK untuk di bulan September, Oktober dan November yang sebelumnya hanya dapat jatah kurang lebih 10.400 KK.

Baca Juga :  Yudhianto Mahardika, Kandidat Calon Walkot Kendari Pertama Ambil Formulir di Partai Perindo

Bantuan yang diterima oleh setiap KPM melalui Kartu Keluarga Sejahtera perbulannya mendapatkan rata-rata sebesar Rp. 200.000 per KK per bulan. Sehingga total dalam satu tahun nilai bantuan yang disalurkan kepada 12.268 KK sebesar Rp. 29.443.200.000.

Selain bantuan KKS, juga terdapat bantuan dengan nama Program Keluarga Harapan (PKH) dengan jumlah penerima sebanyak 6.768 KK dengan nilai bantuannya sebesar Rp. 24.154.598.000.

“Untuk program pengentasan kemiskinan yang digelontorkan oleh Pemerintah Pusat di Kabupaten Kolaka Timur cukup besar yakni 56 milyar lebih,” kata Mariono.

SN