Sejumlah Puskesmas di Butur Keluhkan Kekurangan APD
Buton Utara – Petugas Kesehatan di sejumlah Puskesmas di Kabupaten Buton Utara (Butur), Sulawesi Tenggara, mengeluh adanya keterbatasan Alat Pelindung Diri (APD) sejak beberapa pekan terakhir, Kamis(2/4/2020).
Akibat adanya keterbatasan APD, petugas kesehatan di sejumlah Puskesmas merasa cemas karena saat ini mereka tengah berhadapan dengan wabah Covid-19.
Hal itu diungkapkan langsung oleh beberapa Kepala Puskesmas saat menerima kunjungan nggota DPRD Butur.
” Untuk saat ini yang kami butuhkan APD lengkap, tapi jika itu terlalu berat maka yang kami butuhkan secepatnya itu adalah masker karna dikioko ini saya sudah batasi bagi yang menggunakan masker” Ujar Daswat Kepala Puskesmas Kioko
Tidak hanya itu, para petugas kesehatan di Butur juga mengaku mulai mengalami kekeruangan pasokan bahan pangan akibat dampak wabah Covid-19.
Hal serupa juga dikeluhkan oleh Kepala Puskesmas Lambale, Sri Anjayati, berharap Pemerintah Daerah untuk lebih tanggap lagi mengatasi kondisi masalah yang dialami petugas kesehatan saat ini.
” Harapan kami untuk Pemerintah Daerah supaya lebih tanggap lagi dalam menangani masalah seperti ini karna ini wabah nasional dan ini sudah bencana jadi kami berharap lebih memikirkan lagi tenaga medis yang terutama berada digarda terdepan,” ucapnya.
Sri mengatakan menuntut seberapa besar nilai bantuan yang akan diberikan, namun prioritas saat ini adalah APD.
” Untuk kendala penanganan itu tidak ada selain dari APD karna kami bekerja sama dengan lintas sektor antara pemerintah wilayah yaitu Camat, dan kapolsek dan kemarin kami sudah turun bersama di 16 Desa melakukan penyemprotan massal,” ungkapnya. (B)
Laporan. Shun Waode
Editor. Yayan