Warga Konawe yang Hilang di Sungai Muara Batu Gong Ditemukan Tewas

waktu baca 2 menit
Tim Basarnas saat mengevakuasi jenazah korban usai ditemukan di sungai Muara Batu Gong, Konawe, Selasa (8/12/2020) Foto. Basarnas Kendari

Konawe – Tim rescue Basarnas Kendari bersama SAR gabungan akhirnya berhasil menemukan seorang pemancing yang hilang di sungai Muara Batu Gong, Desa Lalimbue Jaya, Kecamatan Bondoala, Kabupaten Konawe, Sulawesi Tenggara, pada Selasa (8/12/2020) sekira pukul 07.12 Wita.

Namun nahas, korban yang diketahui bernama Erik Sining (32) tahun ditemukan telah dalam kondisi tidak bernyawa terapung di sungai Muara Batu Gong oleh tim SAR

Kepala Basarnas Kendari, Aris Sofingi mengatakan, korban ditemukan dalam posisi tewas terapung pada jarak sekitar 100 meter dari lokasi awal dilaporkan hilang pada sejak pada Minggu (6/12/2020).

“Alhamdulillah pada operasi hari kedua ini tim SAR gabungan berhasil menemukan korban namun telah dalam kondisi meninggal dunia. Jasad korban selanjutnya dievakuasi lalu dibawa ke fasilitas kesehatan dan selanjutnya diserahkan ke pihak keluarga korban,” ujar Aris, Selasa (8/12/2020).

Aris menerangkan, pencarian korban sebelumnya sempat dihentikan sementara pada Senin sore, namun kembali dilanjutkan pada keesokan harinya.

“Pencarian hari pertama sempat kita hentikan sementara karena hari sudah sore, namun tadi pagi pencarian dilanjutkan. Dan almhamdulillah akhirnya korban berhasil ditemukan oleh tim SAR gabungan,” terangnya.

Diberitakan sebelumnya, korban dilaporkan hilang saat memancing ikan di sungai Muara Batugong pada Minggu (6/12/2020). Saat itu korban pamit dengan istrinya untuk pergi memancing seorang diri ke sungai tersebut. Sebelum hilang korban sempat berpesan kepada istrinya bahwa akan pulang pada pukul 15.00 Wita. Namun hingga pukul 17.00 Wita keobran tak kunjung pulang.

Sehingga saat itu, warga memutuskan mencari korban di sungai tempat korban memancing. Saat dicari, warga hanya menemukan sepeda motor, handphone dan tempat ikan korban. Sementara korban tidak diketahui keberadaanya.

Baca Juga :  Dekranasda Konawe Tampilkan Motif Tenun “Pine Wine Mbae” di Even Nasional IFW

Sejak itu, Basarnas yang menerima informasi langsung terjun ke lokasi untuk melakukan proses pencarian terhadap korban menggunakan senjumlah peralatan keselamatan SAR. (SN)