Abu Hasan Sarankan Sholat Idul Adha di Masjid Terdekat
Buton Utara – Ditengah pandemi Covid-19, Bupati Buton Utara (Butur) sarankan agar melakulan shalat Idul Adha di masjid terdekat dengan rumah. Selasa (14/7/2020).
Abu Hasan mengatakan, bahwa pelaksanaan sholat idul adha untuk mengarahkan jamaah agar sholat di masjid, sesuai dengan standar protokol kesehatan yang ada.
“Kita tetap arahkan jamaah untuk sholat idul adha dimasjid terdekat masing masing jamaah. Tatapi dengan ketentuan standar protokol kesehatan yang ada” Ujar Abu Hasan.
Lanjut Abu Hasan, ia megingatkan kepada masyarakat agar tetap mengikuti protap yang ada dengan menggunakan masker.
“Untuk setiap jamaah harus pakai masker, dan di masjid harus ada cuci tangan. Didalam saya berharap mereka mengatur jarak antara jamaah satu dengan yang lainya” Harapnya
Lebih lanjut Abu Hasan, berpesan kepada masyarakat untuk terus waspada dan selalu jagar jarak.
“Disituasi seperti ini kita harus waspada, jaga jarak, apapun anjuran dari pemerintah kita harus mematuhi. Sekali lagi ikuti aturan protokol kesehatan yang ada, demi kenyamanan Daerah kita”
Laporan: Shun Waode