Kabar Baik, PDP Covid-19 di Kendari Akhirya Nol Kasus

waktu baca 1 menit
Update Covid-19, Senin (27/4/2020)

Kendari – Gugus tugas percepatan dan penanganan Covid-19 Kota Kendari, Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) kembali merilis data terbaru terkait perkembangan pasien Corona, Senin (27/4/2020) 17:00 Wita.

Juru bicara gugus tugas Covid-19, dr Alghazali Amirullah, mengungkapkan bahwa Pasien Dalam Pengawasan (PDP) sudah dinyatakan dalam keadaan sembuh, sehingga dari 26 kasus PDP sekarang menjadi nol.

“Selain dari PDP yang dinyatakan sembuh semua, untuk kategori ODP terjadi penambahan 1 kasus yaitu perempuan 20 tahun asal kecamatan Kambu. Riwayat perjalanan tidak ada tetapi menunjukan gejala medis” ungkap Alghazali.

Lanjutnya” ODP itu totalnya 134 selesai pemantauan 131 sehingga tersisas 3 kasus. Kasus positif tidak ada penbahan yaitu tetap 19 kasus”

Selain mengungkapkan terkait PDP, ODP dan Positif, dr. Alghazali juga menginformasikan bahwa untuk Orang Tanpa Gejala (OTG)  sebnyak 125 Kasus. OTG ini pertama kali diinformasikan untuk hari ini.

“Saya tidak henti-hentinya memberikan himbauan kepada masyarakat kota Kemdari, agar tetap menjalankan Pola Hidup Sehat dan Beraih (PHBS), serta selalu menggunakan masker jika beraktifitas. (B)

Laopran : Adryan Lusa