Hadiri Kegiatan PENA, Ardin: Olahraga Merupakan Pilihan Tepat Dimasa Pandemi Covid-19

waktu baca 2 menit
H. Ardin, saat membuka kegiatan Senam Zumba yang dilaksanakan oleh Pemuda Kreatif Konawe, yang bertempat di Depan Kantor Bupati Konawe, Minggu (29/8/2021).

KONAWE – Corona Virus Desease atau yang dikenal dengan Covid-19, akhir-akhir ini membuat masyarakat Indonesia pada umumnya, masyarakat Kabupaten pada khususnya, merasakan dampak dari pandemi tersebut.

Hadiri Kegiatan PENA, Ardin: Olahraga Merupakan Pilihan Tepat Dimasa Pandemi Covid-19
Antusias para Pemuda dan Pemudi Konawe, saat mengikuti Senam Zumba di Depan Kantor Bupati Konawe, Minggu (29/8/2021).

Dua tahun sudah masyarakat dilanda kegelisahan dengan munculnya wabah virus ini. Berbagai aktifitas masyarakat hingga perekonomian kian merosot. Seperti hal terkecil akan aktifitas olahraga dan seni para pemuda dan pemudi sepertinya sedikit demi sedikit mulai hilang akan kreatifitas tersebut.

Untuk itu, dengan hadirnya PENA (Pemuda Kreatif Konawe) yang digagas oleh H. Ardin, nampaknya membuat pemuda-pemudi di Konawe kembali bergairah. Bahkan antusias mereka pun diperlihatkan dalam kegiatan senam Zumba yang bertempat di Depan Kantor Bupati Konawe, Minggu (29/8/2021) sore tadi.

Antusias para Pemuda Pemudi Konawe saat mengikuti Senam Zumba

Antusias mereka pun tak terbendung, hingga hujan turun, mereka terlihat sangat bersemangat dengan senam Zumba nya, yang kebetulan musiknya diiringi oleh Band anak muda PENA.

Ketua DPRD Konawe H. Ardin, juga terlihat ikut dibarisan para pemuda-pemudi Konawe sambil bergoyang Zumba.

Kata Ardin, rupanya olahraga itu sangat mengasyikkan. Selain badan sehat, tubuh kembali menjadi Fit. Dan yang terpenting imun didalam tubuh kita meningkat. Apalagi dimasa Pandemi ini.

“Olahraga merupakan pilihan tepat dimasa Pandemi Covid-19, dalam menjaga kesehatan serta meningkatkan stamina,” ucapnya.

Para Pemuda Kreatif Konawe.

Di tempat yang sama ketua PENA Alfairien mengungkapkan, bahwa tujuan dibentuknya PENA adalah untuk meningkatkan kreatifitas anak muda dan mudi di Konawe, dimasa Pandemi Covid-19 khususnya di bidang olahraga dan seni.

“Olahraga merupakan pilihan tepat untuk kita berkreasi dimasa Pendemi ini. Untuk itu saya mengajak para pemuda dan pemudi Konawe untuk bergabung dengan kami, dalam mewujudkan pemuda yang tangguh, inovasi, kreatif, dan yang terpenting menjadi pemuda sehat,” tandas Alprien.

Baca Juga :  Pembentukan Panwascam di Pilkada 2024, Bawaslu Konawe Lakukan Dua Metode ini

Alprien menambahkan, kegiatan olahraga dan seni akan dilaksanakan disetiap hari minggu yang lokasinya diseputaran Kantor Bupati Konawe.

Laporan: Jaspin