Lupa Matikan Kompor, Rumah Warga di Konawe Hangus Terbakar

waktu baca 1 menit
Namapak rumah dan motor yang dihanguskan si jago merah di Konawe. Foto: Muh Al Priyasin

KONAWE – Satu unit rumah milik warga, SR (45) di Kelurahan Uepai, Kecamatan Uepai, Kabupaten Konawe, Sulawesi Tenggara (Sultra) hangus terbakar, akibat kelalaian pemilik rumah yang lupa mematikan kompor gas saat meninggalkan rumah.

Menurut keterangan saksi Rendi, SR yang berprofesi sebagai petani ini semula sedang memasak air panas, namun tiba-tiba saja ia keluar meninggalkan rumah menuju ladang perkebunannya, tanpa mematikan kompor tersebut.

Tidak lama kemudian, api mulai menjalar dinding tumah yang terbuat papam kayu. “Api di kompor dengan papan berdekatan setelah itu api menjalar dengan cepat,” ungkap Rendi dilokasi kejadian, Sabtu (22/5/2021).

Melihat kobaran api yang sudah membesar, ia dan warga lain yang mengetahui hal itu berusaha memadamkan api dengan peralatan seadanya. Sayangnya, warga tidak bisa berbuat banyak untuk menyelamatkan harta benda korban, karena kobaran api yang terus membesar.

“Ada juga kendaraan roda dua yang berada di dalam rumah itu ikut terbakar,” ujarnya.

Meski tidak menimbulkan korban jiwa, kerugian akibat kebakaran ini mencapai puluhan juta rupiah, sementara itu pemilik rumah SR hanya bisa pasrah melihat kediamannya itu telah rata dengan tanah.

Laporan : Muhammad Alpriyasin