Misteri Wanita yang Ditemukan Tewas di Morosi Belum Terungkap

waktu baca 1 menit
Ilustrasi (Foto. Shutershock)

Konawe – Kasus seorang wanita yang ditemukan tewas di sebuah rumah kontrakan Desa Puurui, Kecamatan Morosi, Kabupaten Konawe, Sulawesi Tenggara (Sultra), hingga kini belum terungkap, Senin (10/2/2020).

Pihak Kepolisian hingga kini terus melakukan penyelidikan untuk mengungkap tewasnya seorang wanita asal Kelurahan Punggolaka, Kecamatan Puuwatu, Kota Kendari.

Berdasarkan hasil pemeriksaan forensik oleh tim Dokter rumah Sakit Bhayangkara Kendari, ditemukan luka pada bagian leher korban.

Namun saat ditanya terkait sebab luka itu, pihak dokter belum bersedia menjelaskan terkait hasil pemeriksaan itu.

“Ada beberapa luka yang kami temukan pada tubuh korban, namun kami akan mendalami dulu apakah luka itu akibat kekerasan ataupun lainnya,” ujar Dokter Forensik RS Bhayangkara Kendari, Kompol Mauluddin, saat ditemui awak media beberapa waktu lalu.

Sementara itu, Kapolsek Bondoala, Iptu Satria Madangkara, mengatakan hal yang sama terkait hasil pemeriksaan terhadap mayat wanita tersebut.

“Masih dalam penyelidikan namun dalam waktu dekat kita upayakan segera terungkap bersama dengan hasil pemeriksaan forensik,” kata Satria saat dihubungi Sultra News melalui telepon selularnya, Senin (10/2/2020).

Diberitakan sebelumnya, seorang wanita diketahui bernama Suprianti (29) tahun, ditemukan tewas di rumah kontrakannya di Desa Puurui, Kecamatan Morosi, Kabupaten Konawe, pada Sabtu pagi (8/2/2020).

Laporan. Wayan Sukanta