Satu Warga Butur Jalani Isolasi Mandiri Usai Dinyatakan Reaktif Rapid Test

waktu baca 1 menit
Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Butur dr Muhamad Ali Badar

Buton Utara – Seorang warga di Kabupaten Buton Utara (Butur), Sulawesi Tenggara, dinyatakan reaktif Covid-19 setelah menjalani pemeriksaan rapid tes, pada Sabtu (16/5/2020).

Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Butur dr Muhamad Ali Badar mengatakan, warga tersebut merupakan 1 dari 8 eks penumpang KM Lambelu yang menjalani pemeriksaan rapid test.

“Ada delapan 8 orang yang di Rapid tes setelah satu bulan lebih, dan untuk  khusus wilayah Kulisusu yang dilakukan di RSUD Butur, 1 orang hasilnya reaktif dan merupakan OTG yaitu H  dan lainnya negatif dari penumpamg KM Lambelu” ujarnya.

Sebelumnya, 1 orang tersebut sempat dinyatakan non reaktif ketika dirapid tes awal. Namun setelah dilakukan tes kedua, hasilnya diketahui reaktif.

“Pemeriksaan Swab RT PCR sebagai penentu diagnosis Covid 19 akan di lakukan paling cepat hari selasa. karena bahan pengambilan sampel sementara perjalanan. yang akan di swab semua orang dari Butur dengan kluster Km. Lambelu, Km. Dorolonda dan kluster temboro magetan,” kata Ali.

Kini satu orang pasien itu yang dinyatakan reaktif telah menjalani perawatan isolasi mandiri di Puskemas pembantu (Pustu), Banu-banua. (C)

Laporan: Shun Waode

Editor. Yayan

[feed url=”https://sultranews.co.id/tag/virus-corona/” number=”5″]