Breaking News: Oknum Wartawan di Kendari Dibekuk Polisi, Diduga Memeras

waktu baca 1 menit

KENDARI – Oknum Wartawan di Kota Kendari berhasil dibekuk polisi atas dugaan penerimaan suap di Swiss Belhotel Kota Kendari. Pada Sabtu (30/10/2021) sekitar Pukul 23.00 Wita.

Informasi yang berhasil diterima sultranews.co.id, oknum wartawan di Kota Kendari berinisial R diduga meminta kepada korban inisial T uang tunai senilai Rp. 100 Juta.

Dengan mengancam akan menerbitkan berita tentang pelecehan seksual yang diduga dilakukan oleh T.

Namun apes, dari total Rp 100 juta yang diminta oleh oknum inisial R, korban T baru memberi DP alias uang muka senilai Rp. 15 juta, sebelum akhirnya R ditangkap dengan sejumlah barang bukti.

Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Sultra, AKBP Bambang Wijanarko membenarkan kejadian pemerasan tersebut.

“Betul,” singkat AKBP Bambang Wijanarko.

Dia menyebut bahwa yang diamankan atas dugaan pemerasan tersebut adalah oknum mengaku wartawan di Sultra.

“Betul, yang diamankan oknum mengaku wartawan,” tutupnya.

Laporan : Muhammad Alpriyasin