Lagi, Rumah Warga di Konsel Ludes Dilalap Si Jago Merah

waktu baca 1 menit
Rumah milik Udin (50), pasca terbakar pada Selasa (10/12/2019), pukul 02.00 wita (Foto. Istimewa)

sultranews.net – Sebuah kebakaran hebat yang menghanguskan rumah warga di Kabupaten Konawe Selatan (Konsel), Sulawesi Tenggara (Sultra), kembali terjadi, pada Selasa (10/12/2019), pukul 02.00 wita.

Kebakaran itu melanda rumah milik Udin (50), seorang pria yang sehari-hari bekerja sebagai petani di Kelurahan Potoro, Kecamatan Andoolo, Kabupaten Konsel.

Tidak diketahui, dari mana sumber api itu berasal. Namun api dengan cepat membakar atap rumah dan bagian dinding hingga ludes.

Personel Polsek Andoolo bersama warga berusaha memadamkan api. Namun karena kesulitan air, kebakaran itu baru berhasil dipadamkan pukul 03.30 wita.

“Kebakaran itu pertama kali diketahui oleh tetangga korban yang mendengar suara gemuruh dan melihat kebulan asap dan api sudah ada diatas rumah korban. Saat itu tetangganya membangunkan korban yang masih tidur dan langsung menyelamatkan beberapa barang-barang berharga,” ujar Kasat Reskrim Polres Konsel, Iptu Fitrayadi, Selasa (10/12/2019).

Berdasarkan informasi dari pemilik rumah, api berasal dari dapur yang diduga disebabkan akibat korsleting listrik. Akibat musibah iru, korban ditafsir mengalami kerugian hingga ratusan juta rupiah.

“Terkait musibah kebakaran ini Polisi masih menyelidiki penyebab kebakarab tersebut, namun dugaan sementara akibat korslering listrik,” jelasnya.

Laporan. Wayan Sukanta